Tempat Kuliner Di Jogja, Suguhkan Beragam Cita Rasa Istimewa

Tempat Kuliner Di Jogja, Suguhkan Beragam Cita Rasa Istimewa
Tempat Kuliner Di Jogja, Suguhkan Beragam Cita Rasa Istimewa

Berwisata di Jogja, rasanya belum lengkap kalau belum menjajal tempat kuliner di Jogja yang pastinya membuat anda betah untuk menikmati kuliner Jogja. Betapa tidak, lebih dari ribuan resep masakan dari jaman kerajaan, hingga di jaman urban cook sekarang ini. Selalu menjadi andalan bahkan dari masa ke masa.

Kuliner, memang yang paling penting sekaligus juga menjadi barisan terdepan suatu wilayah, untuk memperkenalkan diri. Bahkan sampai – sampai nama kuliner tersebut menjadi sebuah julukan dari suatu tempat. Seperti misalnya Kota Pempek (Palembang), Kota Gudeg (Yogyakarta), Pecel Madiun, Kota Udang (Cirebon), dan lainya.

Nah, sama halnya seperti pembahasan kita berikut ini, yaitu mengenai tempat kuliner di Jogja yang wajib untuk anda kunjungi. Sebab terdapat banyak sekali pilihan sekaligus tantangan untuk dapat merasakan cita rasa luar biasa. Masakan legendaris, tak lepas dari tangan – tangan ajaib peracik cita rasa super.

Sudah bukan rahasia umum lagi bila Indonesia menjadi surganya para pecinta kuliner dari seluruh dunia. Bahkan Mark Zuckerberg saja doyan makan Gudeg Jogja, seperti beberapa waktu lalu yang sempat mampir ke Yogyakarta. Tidak hanya founder Facebook saja yang sudah merasakan istimewa-nya kuliner Jogja, tapi banyak lagi lainya.

Baca Juga:  Kenapa Rasa Mie Rebus Telur di Burjo Lebih Enak Ketimbang Buat Sendiri?

Dibalik cita rasa istimewa itu tentunya ada maestro di balik dapur yang sudah melegenda, sehingga tersebarlah tempat kuliner di Jogja yang menyajikan beragam nikmatnya hidangan khas Jogja. Dari sekian maestro itu bahkan telah menjadi icon Yogyakarta, semisal untuk soal urusan Gudeg, tangan handal dari Yu Djum telah mendunia.

Meski begitu, beliau tidak berdiri sendiri untuk urusan Gudeg ini, karena di kawasan Widjilan telah menjadi kawasan sang maestro pembuat Gudeg. Tapi, meski di kenal sebagai Kota Gudeg, bukan berarti Yogyakarta hanya andal di satu makanan saja. Tapi, ada banyak sekali kuliner melegenda lainya.

Seperti misalnya, Sate Klathak, Mangut Lele, Bak Mie Godog, Wedang Uwuh, dan masih banyak lagi lainya. Opini para pecinta kuliner juga beragam, karena tidak hanya kuliner manis saja yang ada di Yogyakarta, tapi cita rasa gurih dan nikmat-pun ada disini. Selain itu, tempat kuliner di Jogja ini memang sudah terkenal dengan keunikan serta ke khasanya sendiri.

Seperti, tempat makan dengan konsep – konsep yang lain dari yang lain, bahkan pemilik tempat makan tidak segan – segan untuk total membuat nyaman pelangganya. Mulai dari kelas atas, dengan kuliner harga selangit, sampai makan murah dan enak juga ada disini. Mulai dari suasana tempat elit hingga ankringan serta lesehan di pinggir jalan juga menjadi andalan.

Baca Juga:  Wedang Jahe, Minuman Tradisional World Class

Maka dari itu jika anda berkunjung ke Yogyakarta anda takan dikecewakan dengan yang nama-nya kenyamanan. Karena tempat kuliner di Jogja selalu menyuguhkan beragam keunikan serta kenikmatan yang luar biasa. Siap menggoyang lidah anda dengan rasa pedas, manis, gurih, dan enak, serta pilihan harga yang beragam.

Photo by, Storypic.com

Bagikan ke sosmed kamu

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Gulir ke Atas