Puncak Widosari Kulon Progo: Menjamah Persembunyian Para Bidadari

Puncak Widosari Kulon Progo adalah salah satu tempat wisata murah dan unik di Jogja. Keindahannya menyadarkan pengunjung akan kuasa Tuhan. Penasaran dengan panoramanya?

Puncak Widosari Kulon Progo: Menjamah Persembunyian Para Bidadari
Puncak Widosari Kulon Progo: Menjamah Persembunyian Para Bidadari (Photo by, Harys Angga)

Bagi anak muda, berlibur tidaklah harus bepergian ke luar kota maupun luar negeri. Karena menikmati pemandangan alam saja, sudah memberikan kesempatan untuk melupakan kesibukan sehari-hari. Bagi warga Yogya, Puncak Widosari adalah salah satu tempat yang harus dikunjungi.

Karena tidak hanya murah, pemandangannya tidak boleh dipandang sebelah mata. Bahkan banyak yang mengakuinya sebagai saingan dari aneka tempat wisata yang ada di dunia. Penasaran dengan panorama apa yang ditawarkan di tempat ini?

Panorama Puncak Widosari Kulon Progo

Hal pertama yang akan dirasakan oleh pengunjung adalah perasaan damai. Karena tempat ini masih tergolong sunyi dan untuk mencapainya dibutuhkan perjalanan darat selama beberapa saat. Namun, selama melakukan perjalanan kaki, anda akan dipuaskan dengan keindahan yang memukau.

Tempat ini dapat dikatakan sebagai tempat yang perawan dan asri. Karena pepohonan di tempat ini tumbuh dengan subur dan memberikan kenyamanan untuk setiap pengunjung yang ada. Tertarik?

Lokasi Puncak Widosari

Jika sudah tertarik dengan panorama tempat wisata ini, waktunya untuk mengetahui lokasi jelas tempat wisata. Sehingga anda tidak salah alamat ataupun tersasar ke tempat lokasi lainnya. Adapun tempat lokasi ini berada di Dusun Tritis, Desa Ngargosari, Kecamatan Samigaluh Kabupaten Kulon Progo.

Baca Juga:  Pantai Ngobaran, Indahnya Wisata Pantai Jogja

Untuk amannya, gunakanlah GPS ataupun maps untuk mempermudah sampai ditujuan. Jika tempat ini tidak mudah ditemukan, cobalah gunakan jasa penduduk untuk mengantarkan sampai ke tempat wisata.

Fasilitas di Widosari Hills

Karena sudah tergolong tempat wisata yang banyak didatangi, tempat ini menyediakan berbagai fasilitas menarik untuk lengkapi kebutuhan pengunjung. Berikut informasinya.

Warung Makan

Anda yang tidak sempat membawa bekal ataupun sarapan tidak perlu takut kelaparan. Karena disekitar tempat wisata telah tersedia warung-warung makan kecil. Makanan yang tersedia di tempat ini cukup beragam, mulai dari makanan ringan hingga makanan berat. Tidak hanya warung makan, tersedia pula warung-warung kecil untuk membeli oleh-oleh khas tempat wisata.

Mushola

Walaupun tempat ini dekat dengan alam, bukan berarti anda dapat sembarangan membuang kotoran. Ataupun tidak melakukan ibadah karena alasan tidak suci ataupun tidak tersedia tempat ibadah. Untuk itu, ditempat ini tersedia kamar mandi yang disediakan khusus untuk pengunjung.

Sementara Mushola juga tersedia dengan baik dan dapat digunakan sewaktu-waktu sholat. Namun perlu diingat bahwa kebersihan tempat ini harus selalu dijaga dengan baik.

Baca Juga:  Desa Wisata Tanjung: Memiliki Visi Hijau Desaku dan Lestari Budayaku

Tempat Istirahat

Seperti yang telah disampaikan sebelumnya, bahwa untuk mencapai tempat wisata ini anda harus melakukan perjalanan kaki selama beberapa saat. Agar tidak terjadi kelelahan dan bahaya untuk pengunjung, maka disediakan tempat beristirahat selama perjalanan. Selagi beristirahat anda dapat menikmati pemandangan alam yang sejukkan mata dan membuat lupa akan penat pekerjaan.

Harga Tiket Masuk Tempat Wisata

Sebagai salah satu tempat wisata murah di Jogja yang wajib dikunjungi dan gak mengecewakan. Hal ini benar adanya, karena untuk masuk pengunjung hanya perlu membayar Rp 2.000/orang. Namun perlu diperhatikan bahwa tiket ini tidak termasuk biaya parkir.

Sedangkan untuk “jajan” ataupun membeli oleh-oleh, siapkan uang tunai. Karena tidak tersedia tempat penukaran uang atau ATM, mengingat tempat ini merupakan tempat wisata alam.

Kulon Progo adalah daerah yang memiliki tempat wisata beragam, salah satunya Puncak Widosari Kulon Progo. Karena memiliki keindahan yang unik, siapkanlah kamera terbaik untuk digunakan menangkap ragam keindahan disana. Dan jangan lupa, undanglah rekan dan kerabat untuk menikmati keindahan alam bersama-sama.

Petunjuk Arah via Google Maps

Bagikan ke sosmed kamu

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Gulir ke Atas