Berkenalan dengan Asuransi Sinarmas dan Asuransi MAG Indonesia

Bicara mengenai asuransi, maka akan membahas perusahaan penyedia asuransi tersebut, salah satunya ada asuransi Sinarmas.

Berkenalan dengan Asuransi Sinarmas dan Asuransi MAG Indonesia
Berkenalan dengan Asuransi Sinarmas dan Asuransi MAG Indonesia (Foto: JESHOOTS.com)

Selain Sinarmas masih banyak lagi perusahaan asuransi yang menawarkan produk perlindungan yang sangat beragam, seperti asuransi MAG.

Sebelum membeli salah satu produknya, kenali dulu perusahaannya seperti apa agar tidak salah pilih.

Asuransi Sinarmas

Berkenalan dengan Asuransi Sinarmas dan Asuransi MAG Indonesia
Asuransi Sinarmas dan Asuransi MAG Indonesia

Perusahaan asuransi yang pertama untuk dibahas adalah Asuransi Sinarmas yang merupakan perusahaan asuransi umum di bawah naungan PT Asuransi Sinar Mas.

Sebagai perusahaan asuransi umum, tentunya Sinarmas menyediakan produk asuransi yang beragam. Dimulai dari asuransi kesehatan, mobil karyawan, dan lain-lain.

Salah satu produk asuransi yang sangat populer dari Sinarmas adalah asuransi mobilnya. Wajar memang karena Sinarmas mampu menyediakan fasilitas yang lengkap dengan premi yang bisa dikatakan masih sangat ramah di kantong.

Selain itu, jaringannya sudah luas, baik jaringan menggaet perusahaan asuransi lain maupun mitra seperti bengkel.

Tak hanya asuransi mobil, asuransi Sinarmasjuga menyediakan asuransi lain dengan kualitas yang juga sangat mumpuni. Salah satunya adalah asuransi kesehatan yang diberi tajuk Asuransi Sehat Gold dan tersedia juga Asuransi Sehat Executive, asuransi yang dipilih bisa disesuaikan dengan kebutuhan perlindungan.

Sinarmas sendiri sudah berdiri sejak Mei 1985 sehingga sudah memiliki pengalaman lebih dari tiga dekade. Selain itu, sudah dijamin resmi karena Sinarmas sudah terdaftar dan diawasi oleh OJK.

Masyarakat tentunya tidak perlu ragu untuk menjadi salah satu nasabah dari salah satu atau beberapa produk asuransi yang disediakan.

Baca Juga:  Usaha Kecil Menguntungkan Cukup Modal 1 Juta, Untung Ratusan Juta

Secara umum, asuransi dari Sinarmas memiliki banyak sekali keunggulan. Beberapa di antaranya adalah:

1. Sudah Berpengalaman

Sebagaimana yang dijelaskan sebelumnya, Sinarmas sudah beroperasi sejak 3 dekade yang lalu. Tentunya bukan lagi perusahaan asuransi baru melainkan sudah punya jam terbang tinggi. Sehingga mampu memberikan layanan profesional dan menghadirkan produk asuransi yang solutif dan mumpuni.

2. Dijamin Kredibel

Sinarmas atau asuransi Sinarmassudah terdaftar dan diawasi oleh OJK, sehingga sudah sesuai dengan aturan perusahaan penyedia asuransi di Indonesia. Hal ini memberi jaminan kredibilitas pada Sinarmas sebagai penyedia asuransi yang mumpuni.

3. Pilihan Produk Lengkap

Pengalaman panjang dan sudah menerima banyak penghargaan, membuat Sinarmas terus berusaha berkembang. Sampai saat ini ada belasan produk asuransi disediakan untuk dimanfaatkan masyarakat luas.

4. Premi Ringan

Bicara mengenai asuransi dijamin akan fokus pada nilai premi. Banyak yang khawatir premi yang dibebankan kepada nasabah terbilang mahal. Namun, Sinarmas memastikan premi yang ditawarkan ringan dan mudah dijangkau oleh berbagai kalangan. Khususnya menengah ke atas.

5. Jaringan Luas

Keunggulan lainnya dari Sinarmas sebagai penyedia asuransi adalah memiliki jaringan yang luas. Misalnya pada asuransi mobil, Sinarmas sudah memiliki 500 jaringan bengkel rekanan. Sehingga asuransinya bisa dinikmati di mana saja.

Asuransi MAG

Selain asuransi Sinarmas, perusahaan asuransi terbaik dan terpercaya lainnya ada Asuransi MAG. Pada masa awal pendiriannya, MAG berada di bawah naungan PT Multi Artha Guna Tbk yang di tahun 1992 kemudian bekerjasama dengan The Red Shield Co Ltd Singapura.

Baca Juga:  Potensi Bisnis Baru Dunia Fotografi Yang Menjanjikan di Zaman Kekinian

Sejak saat itu, dikenal sebagai asuransi MAG yang terus melebarkan sayap di Indonesia. Saat ini ada 36 cabang Asuransi MAG yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia, dan menjadikannya sebagai perusahaan asuransi yang mumpuni. Selain itu, dijamin sudah legal karena sudah resmi terdaftar di OJK dan mendapatkan pengawasan dari OJK juga.

Asuransi MAG masuk ke dalam daftar perusahaan asuransi umum, sehingga ada banyak produk asuransi bisa ditemukan di sini. Dimulai dari asuransi kesehatan, asuransi mobil, asuransi properti, asuransi perjalanan, sampai asuransi khusus untuk karyawan.

Pengalaman panjang yang dimiliki membuat Asuransi MAG menyediakan fasilitas unggul seperti layanan klaim online dan konsultasi asuransi gratis.

Bijak Memilih Produk Asuransi

Dua perusahaan asuransi di atas adalah daftar perusahaan asuransi yang terpercaya dan juga dijamin profesional.

Membeli produk asuransi di salah satu atau keduanya dijamin aman karena sudah terdaftar dan juga diawasi oleh OJK. Sehingga bebas dari risiko uang premi ditilep oleh perusahaan asuransi tersebut.

Berhubung keduanya, yakni antara asuransi Sinarmasdan Asuransi MAG sama-sama menawarkan asuransi umum. Maka bandingkan keduanya melalui isi polis dan premi maupun pertimbangan lainnya.

Sehingga bisa disesuaikan dengan kebutuhan, dan soal kualitas keduanya sama bagusnya.

Bagikan ke sosmed kamu

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Gulir ke Atas