Omah Ladrang Yogyakarta: Penginapan Murah di Jogja Dekat UGM

Omah Ladrang Yogyakarta merupakan penginapan yang sangat strategis, lokasinya dekat kampus UGM. Bahkan cukup berjalan kaki saja sudah sampai, selain itu dekat juga dengan tempat aslinya sentra Gudeg.

Omah Ladrang Yogyakarta: Penginapan Murah di Jogja Dekat UGM
Omah Ladrang Yogyakarta: Penginapan Murah di Jogja Dekat UGM (Photo by, Booking.com)

Selama ini wisatawan mengira sentra Gudeg di Jogja itu daerah Wijilan, tapi aslinya disini Sob yaitu daerah Karangwuni. Bisa liburan dan sekaligus kulineran kan, oh ya selain itu lokasinya dekat juga dengan kampus UNY.

Untuk melakukan pemesanan Anda bisa melakukannya di beberapa situs booking hotel. Anda juga bisa meminta layanan yang spesifik sesuai keinginan yang tentunya dengan harga yang  bervariasi.

Begitu Anda melakukan pemesanan pihak Omah Ladrang akan memberikan rincian agar Anda bisa menghubungi pihak akomodasi secara langsung. Tidak sulit bukan cara memesannya? Makannya booking sekarang juga.

Penginapan Strategis Omah Ladrang Yogyakarta; Dekat UGM

Penginapan ini terletak di Gg. Ladrang, Karangwuni, Caturtunggal, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55284. Tempat ini berjarak 2,5 km dari Tugu Yogyakarta dan 3,9 km dari Malioboro. Sedangkan bandara terdekat adalah bandara Adisucipto dengan jarak 6 km yang memakan waktu kurang lebih 25 menit  dari Omah Ladrang.

Baca Juga:  Ndalem Sarengat Homestay: Tempat Menginap Dengan Harga Murah

Selain itu jika Anda memilih bermalam di penginapan ini banyak tempat-tempat wisata lainnya yang dapat Anda kunjungi dengan mudah dan cepat seperti Tugu Jogja, Monjali, Malioboro, Benteng Vredeburg, dan Taman Pintar Yogyakarta.

Fasilitas

Penginapan ini menawarkan kamar tidur double yang dilengkapi dengan kamar mandi pribadi beserta peralatan mandi gratis. Unit-unit yang berada di sini dilengkapi dengan teras, TV, AC dan beberapa unit juga dilengkapi dengan dapur kecil dengan kulkas dan kompor. Anda juga tidak usah repot-repot mencari layanan mobil karena di homestay ini  tersedia layanan mobil yang bisa Anda pakai kapanpun.

Selain itu homestay ini juga menyediakan fasilitas yang lengkap mulai dari koneksi internet gratis yang disediakan di seluruh penginapan, parkir gratis yang tersedia untuk umum. Layanan kebersihan harian, pemangkas rambut dan salon kecantikan. Sangat lengkap  bukan. Hal lain yang perlu Anda ingat yaitu bahwa semua ruangan baik ruang umum maupun pribadi bersifat bebas asap rokok.

Reservasi

Bagi Anda yang akan memesan Omah Ladrang, Anda bisa melakukan pemesanan melalui situs Boking.com, Tiket.com ataupun Traveloka. Pembayaran dilakukan dimuka dengan harga kamar berbeda-beda untuk setiap unitnya dan harga total pemesanan bisa ditagih kapan saja setelah pemesanan. Penginapan ini juga tidak menerima pembayaran dengan kartu  kredit, hanya dengan uang tunai saja. Sama halnya dengan hotel-hotel lain bahwa disini dilarang membawa binatang peliharaan.

Baca Juga:  Emdi House Seturan: Pilihan Tepat Saat Menginap di Jogja

Anda juga bisa melakukan pembatalan dan kebijakan pembatalan berbeda-beda untuk tiap tipe kamar. Anda bisa melakukan check in mulai dari jam 13.00 sampai jam 22.00 dan check out jam 12.00 sampai jam 13.00 siang. Tidak ada batasan usia untuk melakukan check ini disini, yang berarti semua umur dapat bermalam di tempat ini baik anak-anak sampai dewasa.

Hal Penting yang harus Anda lakukan yaitu memberitahu pihak Omah Ladrang Yogyakarta  terlebih dahulu mengenai perkiraan waktu kedatangan Anda. Sekarang Anda tidak usah repot-repot mencari penginapan yang strategis dengan biaya yang murah dan tentunya fasilitas yang memuaskan.

Petunjuk Arah via Google Maps

Bagikan ke sosmed kamu

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Gulir ke Atas